Pemkab Bangkep Kunker Studi Penurunan Stunting di Parimo

oleh -21 views
oleh
SERAHKAN CINDERA MATA - Wakil Bupati Parigi Moutong, Badrun Nggai menyerahkan cindera mata kepada Bupati Bangkep, Raiz Adam saat Kunker studi tiru meningkatkan pemahaman terhadap upaya penurunan Stunting, yanng berlangsung di Balai pertemuan Kantor Bappelitbangda, Selasa (05/10/2021). Foto : Doc Diskominfo

Parigi, Pospena.com – Pemerintah Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep), melakukan Kunjungan kerja (Kunker) untuk studi tiru meningkatkan pemahaman terhadap upaya penurunan Stunting dengan Pemkab Parigi Moutong.

Wakil Bupati Parigi Moutong, Badrun Nggai mengatakan, rombongan Pemkab Bangkep yang datang sebanyak 32 orang, dan 12 orang diantaranya Kepala Dinas.

Badrun Nggai menyebutkan, melalui pertemuan tersebut diharapkan membawa manfaat bagi Pemkab Parigi Moutong serta bermanfaat pula bagi Pemkab Bangkep, khususnya dalam mencegah dan menangani kasus Stunting.

“Semoga dengan Kunjungan ini mendapat petunjuk dan bimbingan dari Allah SWT, dan melalui shering ilmu ini dapat bermanfaat,” sebutnya.

Sementara itu, Bupati Bangkep Rais D Adam menjelaskan, dari hasil studi tiru ada beberapa hal yang menarik dari Parigi Moutong khususnya dalam penanganan masalah Stunting yang dapat diterapkan untuk Kabupaten Bangkep.

“Pertemuan ini merupakan suatu pertemuan yang bersejarah dalam perjalanan kami. Karena sebelumnya kami Pemkab Bangkep telah melakukan Studi tiru untuk Aksi 1 sampai dengan aksi 4. Saat ini kembali  belajar pengalaman tentang penanganan Aksi 5 sampai aksi 8 yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong,” jelasnya.

Rais D Adam juga berharap, Pemkab Parigi Moutong dapat membantu Pemkab Bangkep dalam mencegah dan menangani Stunting melalui sumbangsih pemikiran dan aksi nyata untuk percepatan penurunan Stunting melalui 8 Aksi Konvergensi Stunting. (DISKOMINFO)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *