ISL : Sebagai Mitra Pemerintah, PEKNAS Komitmen Percepat Pengentasan Kemiskinan

oleh -59 Dilihat
oleh

POSPENA.COM, Sigi – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PEKNAS Sulawesi Tengah (Sulteng), Isram Said Lolo, S.Ag, (ISL) menegaskan bahwa PEKNAS berkomitmen dalam mempercepat pengentasan kemiskinan.

Hal tersebut ia sampaikan pada kegiatan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) I Dewan Pengurus Cabang (DPC) PEKNAS Kabupaten Sigi dan Kota Palu, yang di selenggarakan di Desa Bangga, Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi, Senin (23/06/2025).

“PEKNAS merupakan organisasi independen yang memiliki komitmen kuat untuk menjadi mitra strategis pemerintah dalam menjalankan program percepatan pengentasan kemiskinan,” ujar ISL saat memberikan sambutannya.

Ia juga menekankan bahwa penguatan ekonomi masyarakat desa melalui sektor UMKM adalah bagian dari skema besar PEKNAS dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat secara nyata dan terukur.

Olehnya kata ISL, kegiatan ini tidak hanya menjadi forum evaluasi dan perencanaan, tetapi juga menjadi wadah konsolidasi lintas sektor antara PEKNAS, Pemda serta aparat penegak hukum.

Agar dapat menciptakan kekuatan kapasitas kelembagaan UMKM serta ekosistem ekonomi rakyat yang mandiri dan berkelanjutan di Kabupaten Sigi dan Kota Palu.

ISL menambahkan, melalui kegiatan itu PEKNAS bertekad menjadi garda terdepan dalam memfasilitasi lahirnya program-program pemberdayaan ekonomi rakyat yang lebih responsif, adaptif, dan berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.

“Kami hadir bukan sekadar wacana, tetapi sebagai kekuatan nyata yang ingin membumikan solusi ekonomi kerakyatan, dari desa untuk Indonesia,” tutup ISL.

Semntaa itu, Kadis Koperasi dan UMKM Kabupaten Sigi dan Kota Palu, mengaku siap untuk bersinergi bersama PEKNAS dalam mengembangkan sektor UMKM lokal, terutama yang berasal dari desa dan kelurahan.

Sebab, pengembangan UMKM harus disesuaikan dengan kebutuhan nyata masyarakat di tingkat akar rumput dan harus ditopang oleh data yang akurat dan terverifikasi. Sehingga, penting adanya konektivitas program PEKNAS dengan skema pengembangan koperasi desa melalui inisiatif Koperasi Merah Putih, sebagai pilar penguatan ekonomi kerakyatan di tingkat lokal.

Turut hadir dalam kegiatan itu, Bupati Kabupaten Sigi yang diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi & UMKM Sigi, Rolly Bagalatu, SE, Wali Kota Palu, diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi & UMKM Kota Palu, Satyo Susanto, Kapolres Sigi yang diwakili oleh Kasi Intel, IPTU Hendra, Camat Dolo Selatan, Yahya Landua, S.Ag, Kepala Desa Bangga, Abrar Ganasatu, S.AP dan lainnya.